Coffee Morning, Kalapas Ajak Tim Pokja Monitoring dan Evaluasi Pembangunan ZI

 

1Tabanan, INFO_PAS – Bertempat di Aula Candra Prabhawa Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan, seluruh anggota tim kelompok kerja (pokja) Pembangunan Zona Integritas (ZI) Lapas Tabanan menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) berkumpul untuk melaksanakan kegiatan coffee morning, Rabu (06/03).

Kegiatan dibuka oleh Ketua ZI Lapas Tabanan, I Made Sukanada. Made Sukanada menjelaskan pada kesempatan ini akan dilaksanakan kegiatan pengarahan umum oleh pimpinan yaitu Kepala Lapas (Kalapas) serta evaluasi terkait pemenuhan data dukung Rencana Kerja Tahunan (RKT) dan 2Lembar Kerja Evaluasi (LKE). “Tentunya pada kesempatan ini kami mohon perkenan bapak Kalapas untuk memberikan arahan-arahan serta untuk tim pokja untuk dapat memaparkan kendala-kendala yang dihadapi pada pemenuhan data dukung RKT maupun LKE,” ajaknya.

Kalapas mengawali arahannya dengan mengajak seluruh anggota tim pokja untuk tetap semangat mengingat tugas kedepannya akan semakin berat. “Mari rekan-rekan semua untuk tetap semangat dalam pemenuhan data dukung RKT maupun LKE. Selain itu saya mengajak rekan-rekan untuk percaya jika kita mampu untuk mewujudkan cita-cita meraih predikat WBK karena sebaik apapun sumber daya manusianya atau sarana prasarana jika kita tidak percaya diri semuanya tidak akan ada artinya,” ajak Muhamad Kameily.

Kameily juga menegaskan bahwa 6 (enam) area perubahan yang ada merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Keberadaan 6 (enam) pokja tersebut terikat satu sama lain. “Keberadaan 6 pokja ini merupakan satu kesatuan, satu saja tidak jalan maka yang lain juga akan mengalami kendala. Saya juga berharap kepada Ketua ZI untuk selalu aktif menggelorakan apa-apa yang harus dipersiapkan dalam pemenuhan data dukung ZI dan kepada ketua pokja dan sekertaris untuk dapat merespon apa-apa yang disampaikan oleh ketua ZI,” himbaunya.

Setelah pengarahan oleh Kalapas kegiatan dilanjutkan dengan evaluasi dari masing-masing pokja terkait pemenuhan data dukung RKT maupun LKE yang sudah diupload maupun yang harus direvisi. Pada kesempatan ini juga dibahas tentang video profil Pembangunan ZI, Jinggle maupun video yel-yel yang harus segera dipersiapkan.

Kontributor: Humas Lapas Tabanan

 

logo besar kuning
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB TABANAN
KANWIL KEMENKUMHAM BALI

Jl. Gunung Agung No.21 Desa Dajan Peken, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan - Bali
0361-811030

Email Kehumasan
humas.lapastabanan@gmail.com

Email Aduan
Pengaduan.lapastabanan@kemenkumham.go.id

Hari ini5
Kemarin72
Minggu ini614
Bulan ini2042
Total 28385

19-05-2024